Mengembalikan Data pada Flashdisk Anda Yang Terhapus Virus
20 Detik, Mengembalikan Data pada Flashdisk Anda Yang Terhapus Virus – Pernahkah anda dibuat sesak nafas seketika, ketika anda memasukkan flashdisk di USB Laptop/komputer teman anda, rekan kerja sekantor atau komputer di tempat rental, tiba-tiba anda melihat file folder dalam flashdisk anda hilang semua dan terkadang hanya terlihat folder shortcutnya saja.
Anda berusaha untuk melakukan scanning dengan berbagai macam antivirus, namun tidak juga dapat mengembalikan file yang ada didalam flashdisk. Memang ada beberapa antivirus yang dapat mengembalikan data folder yang terhapus virus seperti anti virus SMADAV, namun adakala data tersebut tidak terrecovery seluruhnya sebagaimana file awal dalam flashdisk atau hardisk.
Dalam hal ini kami punya cara jitu untuk mengembalikan data di flashdisk atau hardisk anda. Hanya butuh waktu 20 detik saja, tergantung besar kecilnya data yanga ada di flashdiks atau hardisk anda, jika filenya kecil malah hanya butuh waktu 10 detik saja.
Yang harus diperhatikan dalam Mengembalikan Data pada Flashdisk Anda Yang Terhapus Virus adalah flashdisk atau hardisk anda yang terkena virus tersebut jangan diformat, karena kalau flashdisknya telah di format ulang maka data yang ada dalam flashdisk tidak bisa kita kembalikan dengan cara ini, otomatis harus mencari aplikasi recovery lain.
Pengalaman penulis ketika mengembalikan data yang sudah terformat dengan aplikasi recovery, hanya beberapa file yang dapat penulis kembalikan, secara garis besar filenya akan sulit untuk kita kembalikan.
Baiklah, kita mulai saja cara 20 Detik Mengembalikan Data pada Flashdisk Anda Yang Terhapus Virus.
Pertama, silakan anda colokan flashdisk atau hardisk eksternal anda kedalam USB komputer atau laptop, tunggu beberapa saat sambil flashdisk anda terdeteksi oleh laptop anda.
Kedua, Silakan anda buka windows explorer atau dengan menekan tombol windows + E dikeyboard anda, perhatikan di drive manakah letak flashdisk anda.
Ketiga, setelah anda perhatikan flashdisk anda misalkan terlihat di drive E:, silakan anda klik di tombol start – Assesoris – commant front atau tekan tombol logo windows + R, akan keluar kotak RUN, silakan ketik CMD lalu tekan OK.
Keempat, setelah keluar commant frontnya silakan perhatikan didalam comman akan nampak user di drive C:. Silakan anda ketik drive yang sesuai dengan tempat flashdisk anda (misalkan tadi flashdisknya di drive E:, maka silakan ketik E: tekan enter)
Kelima, setelah menekan ENTER maka akan keluar E:> silakan anda ketik perintah ini : attrib *.* –s –h –r /s /d (pakai spasi setiap suku kata ‘attrib(spasi)*.*(spasi)-s(spasi) dan seterusnya). Jika sudah selesai anda tuliskan tekan enter.
Keenam, Tunggu hingga scanning file selesai, jika sudah selesai silakan anda keluar dengan mengklik klose atau menulis perintah exit di cmdnya.
Ketujuh, Buka kembali windows explorer, kemudian silakan klik flashdisk anda…taraaaa file sudah kembali seperti semula.
Inilah 20 Detik, cara Mengembalikan Data pada Flashdisk Anda Yang Terhapus Virus. Informasi tambahan yang harus diperhatikan bahwa, jika anda menemukan flashdisk yang sudah terjangkiti virus (biasanya keluar file shortcut ataupun keluar extensi exe. Pada file ms. work/excell Yang seharusnya berbentuk file doc./xls), maka file tersebut jangan diklik atau dibuka dulu sebelum di scanning dengan antivirus.
Jika anda mengklik atau membuka file tersebut tampa menunggu antivirus menyelesaikan scanning, otomatis komputer atau laptop anda akan terjangkiti virus. Jika drive C terjangkiti virus biasanya langkah yang harus dilakukan adalah menginstal ulang komputer atau laptop anda.
Demikian, semoga 20 Detik, Mengembalikan Data pada Flashdisk Anda Yang Terhapus Virus bisa bermamfaat.
Sumber : Tribun New